Lompat ke isi utama

Berita

Evaluasi Pemilihan 2024, Aries Sanjung Peran Penting Panwascam dalam Sektor Jejaring Masyarakat

Evaluasi Pemilihan 2024, Aries Sanjung Peran Penting Panwascam dalam Sektor Jejaring Masyarakat

(kemeja hitam memegang microphone) Ketua Bawaslu Kalsel, Aries Mardiono saat menyampaikan sambutan dalam kegiatan ngabuburit yang di gelar oleh Bawaslu Kabupaten Hulu Sungai Tengah di Barabai, Rabu(19/03/2025) / Foto: Bagus

Barabai, Bawaslu Kalsel - Ketua Bawaslu Kalsel, Aries Mardiono menyanjung capaian Panitia Pengawas Kecamatan (Panwascam) dalam melakukan pengawasan di Pemilihan 2024. Menurutnya, Panwascam memiliki peran penting dalam menjaga integritas pemilu dan pemilihan melalui jejaring sosial mereka di masyarakat, Rabu(19/03/2025)

"Mayoritas Panwascam adalah tokoh berpengaruh di wilayahnya, yang tak hanya butuh pemahaman teknis, tetapi juga jejaring sosial yang kuat,"

jelas Aries

Dalam sambutannya di kegiatan Ngabuburit Pengawasan 2025, Dia menjelaskan efektivitas pengawasan tidak hanya bergantung pada pemahaman aturan, tetapi juga kemampuan membangun komunikasi yang baik dengan masyarakat. Sementara itu, Staf Ahli Bidang Perekonomian dan Pembangunan Pemerintah Daerah Hulu Sungai Tengah, Syahrul yang hadir mewakili Bupati Hulu Sungai Tengah memberikan apresiasi atas keberhasilan Pilkada 2024 yang berlangsung kondusif dan tanpa sengketa di wilayahnya.

Kegiatan Bawaslu Ngabuburit Pengawasan 2025 yang digelar Bawaslu Kabupaten Hulu Sungai Tengah tersebut selain dihadiri jajaran Bawaslu HST dan Panwascam yang sudah selesai bertugas pada Pilkada lalu , juga diikuti perwakilan dari Sentra Penegakan Hukum Terpadu (Gakkumdu) wilayah HST.

Selain itu turut berhadir perwakilan pemerintah daerah, jajaran tokoh pemuda dan masyarakat membuktikan sinergi yang kuat antara lembaga pengawas dan stakeholder khususnya dalam menjaga proses pemilu yang berintegritas. Dia juga mengajak seluruh pihak agar saat ini bersatu untuk fokus membangun daerah, setelah perbedaan politik yang sudah berlalu dalam Pilkada 2024.

Selain refleksi dan evaluasi pengawasan yang dilakukan Bawaslu Pilkada 2024, pada kegiatan ini juga dibahas seputar persiapan yang dilakukan Bawaslu Kalsel dan jajaran dalam menghadapi Pemungutan Suara Ulang (PSU) di Banjarbaru yang menjadi prioritas pengawasan Bawaslu Kalsel saat ini.

toast

Media Sosial

news

Lokasi Bawaslu Provinsi

tanya

Konsultasi
Hukum Kepemiluan

Tanyakan right-circle
tanya

Konsultasi
Hukum Kepemiluan

Tanyakan right-circle