Lompat ke isi utama

Berita

Bawaslu Kalsel Launching Pengawasan Pilkada 2024 : Ayo Basamaan Kita Awasi, Gasan Pilkada Barasih

Bawaslu Kalsel Launching Pengawasan Pilkada 2024 : Ayo Basamaan Kita Awasi, Gasan Pilkada Barasih

Kegiatan Launching Pengawasan Pemilihan Serentak 2024 di Kalimantan Selatan oleh Bawaslu Kalsel Banjarmasin(18/07/2024) / Foto: Edwin

Banjarmasin, Bawaslu Kalsel - Bawaslu Provinsi Kalsel melaunching Pengawasan Pemilihan Serentak 2024 di Kalimantan Selatan. Launching pengawasan ditandai dengan peluncuran logo pengawasan Bawaslu Wasra dan Wasri yang diberi ornamen kearifan lokal , serta tagline pengawasan pada Pilkada 2024 " Ayo Basamaan Kita Awasi,Gasan Pilkada Barasih " . Banjarmasin, Kamis, (18/7/2024)

Ketua Bawaslu Kalsel Aries Mardiono dalam sambutannya menjelaskan, Pilkada 2024 adalah milik masyarakat Kalsel , sehingga Bawaslu juga mendorong terwujudnya pengawasan partisipatif dari semua pihak agar masyarakat ikut aktif melakukan pengawasan, dan melaporkan setiap dugaan pelanggaran pilkada.

" Kami mengajak kepada semua masyarakat Banua , Ayo Basamaan Kita Awasi,Gasan Pilkada Barasih , Barasih dari segala macam kecurangan, baik itu politik uang,intimidasi dan manipulasi, perlu partisipasi publik yang tinggi agar ikhtiar kita bersama untuk mewujudkan Pilkada yang bersih "

kata Aries

Pada kegiatan launching Pengawasan Pilkada 2024 di halaman Kantor Pemerintah Kota Banjarmasin tersebut, juga dilakukan Pembacaan Ikrar Bersama Kesiapan Pengawasan Pemilihan Kepala Daerah 2024 oleh Ketua Bawaslu Kalsel diikuti seluruh jajaran Bawaslu Provinsi dan Kabupaten/kota serta Panwascam se Kalsel .

Dalam kesempatan ini, Gubernur Kalsel Sahbirin Noor dalam pidato yang dibacakan Staf Ahli Bidang Pemerintahan Politik dan Hukum Pemprov Kalsel
Adi Santoso menyatakan menyambut baik dan mengapresiasi kegiatan launching pengawasan Pilkada 2024 oleh Bawaslu Kalsel .

Menurut Gubernur, peran dari Bawaslu Kalsel sangat penting dan krusial dalam mengawal jalannya pemilihan serentak ,menjaga integritas dan membangun kepercayaan publik. Pengawasan yang efektif dan kredibel sangat dibutuhkan untuk memastikan proses Pilkada 2024 di Kalsel berjalan dengan jujur, adil dan transparan.

Launching Pengawasan tersebut dihadiri
jajaran Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) di Kalsel dan 750 orang terdiri dari Bawaslu Kabupaten/Kota dan Panwaslu Kecamatan se Provinsi Kalimantan Selatan.

Launching pengawasan Pilkada 2024 juga dirangkai dengan kegiatan bakti sosial donor darah bersama pengawas pemilu , sebagai salah satu bentuk kepedulian kepada masyarakat.

toast

Media Sosial

news

Lokasi Bawaslu Provinsi

tanya

Konsultasi
Hukum Kepemiluan

Tanyakan right-circle
tanya

Konsultasi
Hukum Kepemiluan

Tanyakan right-circle