Lompat ke isi utama

Berita

Bawaslu Kalsel Apresiasi PDPB Semester I oleh KPU, Data Pemilih Sudah Sesuai Hasil Pengawasan

Bawaslu Kalsel Apresiasi PDPB Semester I oleh KPU, Data Pemilih Sudah Sesuai Hasil Pengawasan

Rapat Pleno Terbuka Rekapitulasi Pemutakhiran Data Pemilih Berkelanjutan (PDPB) Semester I Tingkat Provinsi Kalimantan Selatan, di Aula Kantor KPU Kalsel Banjarmasin(04/07/2025) / Foto: Isya

Banjarmasin, Bawaslu Kalsel - Bawaslu Kalsel mengapresiasi pelaksanaan Pemutakhiran Data Pemilih Berkelanjutan (PDPB) Semester I Tahun 2025 oleh KPU Kalsel dan jajaran. Bawaslu menilai, proses PDPB sudah sejalan dengan rekomendasi hasil pengawasan di lapangan oleh Bawaslu Kalsel dan seluruh jajaran. Hal itu dikatakan Anggota Bawaslu Kalsel Thessa Aji Budiono dalam Rapat Pleno Terbuka Rekapitulasi Pemutakhiran Data Pemilih Berkelanjutan (PDPB) Semester I Tingkat Provinsi Kalimantan Selatan, di Aula Kantor KPU Kalsel Jumat (04/07/2025).

" Data yang ditampilkan melalui layar monitor telah sesuai dengan data rekapitulasi manual yang diperoleh dari Bawaslu kabupaten/kota se-Kalimantan Selatan, kami mengapresiasi apa yang sudah dilakukan KPU Kalsel dan KPU Kabupaten Kota dalam PDPB semester ini ",

ungkap Thessa

Berdasarkan hasil Pleno KPU Kalsel, jumlah data pemilih berkelanjutan Semester I Tahun 2025 sendiri saat ini di Kalsel sebanyak 3.061.937. Jumlah ini bertambah hingga 20 ribu orang lebih jika dibandingkan dengan DPT Pilkada 2024 lalu yakni sebanyak 3.041.499. Hal itu karena adanya pertumbuhan penduduk termasuk pemilih pemula yang berusia 17 tahun , perpindahan domisili pemilih dari luar Kalsel, dan pensiunan TNI/Polri.

Lebih lanjut Thessa mengharapkan, ke depannya koordinasi dan komunikasi dapat terus dilakukan antara penyelenggara pemilu di seluruh tingkatan dan para stakeholder dalam proses PDPB ini.

Hal itu bertujuan agar setiap tahapan Pemutakhiran Data Pemilih Berkelanjutan (PDPB) dapat berjalan secara transparan, akurat, dan akuntabel, serta menghasilkan data pemilih yang valid dan dapat dipertanggungjawabkan.

Rapat pleno dihadiri oleh Ketua dan Anggota KPU Kalsel, Sekretaris KPU Kalsel, Bawaslu Kalsel, KPU Kabupaten/Kota se-Kalsel, serta perwakilan dari Polda, Korem 101/Antasari, Bakesbangpol, dan Ditjenpas Kalimantan Selatan.

toast

Media Sosial

news

Lokasi Bawaslu Provinsi

tanya

Konsultasi
Hukum Kepemiluan

Tanyakan right-circle
tanya

Konsultasi
Hukum Kepemiluan

Tanyakan right-circle